01 August 2008

Konsultasi : Serba-Serbi 1

Dok saya lagi hamil sekitar 7 bulan anak pertama
saya punya banyak pertanyaan nih dok...
1. Dok, ada temen saya yang abis ngelahirin, katanya sih ketubannya pecah duluan sebelum pembukaan, trus hampir aja di operasi, menurut dokter yang nangani dia klo ketuban pecah duluan ngak boleh banyak jalan... saya pernah baca postingan di web.. katanya justru klo ketuban pecah duluan ngak boleh rebahan, musti banyak jalan coz kepala bayi bakalan menutup pintu rembesan ketuban.. yang mana yang bener dok...
2. Dok... apa yang nyebabin kadar bilubin rendah, trus cirinya gimana, apanya yang kuning dok
3. Apa efek over kalsium pada janin dok
4. Apa tiap dokter kandungan selalu ngasih vitamin tambahan buat bumil dok, saya ngak bisa nelen obat dok... pas hamil muda dikasih sirup, tapi bulan kemaren dikasih tabletan... puyeng dok, ngak bisa nelennya... ngaruh ke baby ngak ya...
5. Dok, kehamilan saya alhamdulillah ngak bermasalah, ngak ada flek, saya sehat, kata orang hamilnya "ngebo" tapi saya takut pas saya lahiran dokter yang nangani "caesar oriented"... dok... kira2 apa yang nyebabin seorang wanita hamil harus dioperasi
6. Paru-paru baby tuh matengnya umur berapa minggu dok
Segini dulu ya dok, maap klo kebanyakan... jangan jera ya dok...
trims
---------------------------------------
Wah memang banyak nih pertanyaannya
1. Pada ketuban pecah dini yang betul adalah dianjurkan untuk tetap berbaring. Pertama agar air ketuban tidak banyak keluar yang kedua untuk mencegah keluarnya talipusat (talipusat menumbung). Kalau kering persalinan akan sulit (dry labor), kalau talipusat menumbung baby bisa meninggal jika tidak cepat ditolong
2.Kalau gejala kuning justru bilirubin yang meningkat. Peningkatan bilirubin bisa akibat dari prosduksi yang meningkat akibat pecahnya darah merah (malaria dll) atau akibat fungsi hati yang menurun (hepatitis, sirhosis dll).
Bagian yang terlihat kuing biasanya sklera (bagian putih mata) serta semua bagian badan lain jika kadarnya sdh kelewat tinggi. Jika kurang bilirubin, feses warnanta jadi putih kayak dempul.
3.Setiap obat adalah racun jika melebihi dosis yang ditentukan. Begitu juga kalsium. Kelebihan kalsium (overdosis) dapat menyebabkban brain death pada bayi yang dikandung, Jika memakan sesuai anjuran maka tidak ada efek yang membahayakan.Preparat kalsium untuk kehamilan biasanya 200 mg satu kali makan.
4. Vitamin ibu hamil sebenarnya kandungannya komplit. Yang terpenting diantaranya zat besi (fe), asam folat dll. Kebutuhan zat besi meningkat karena pembentukan darah pada ibu hamil meningkat. Ibu hamil yang anemia bayinya jelas tidak sehat, bisa gangguan pertumbuhan. Pada saat melahirkan bisa mengalami perdarahan paska persalinan. Ada kok zat besi yang rasa coklat dll namanya MALTOFER.
5. Penyebab di cesar antara lain : panggul sempit, plasenta previa, gagal induksi, gawat janin, sungsang bayi besar, letak lnitang dan banyak lagi. Sekarang ini justru banyak pasien yang minta (on demand). Sebaiknya cari second opini jika dokter mengatakan akan dicesar (kecuali keadaan emergensi ya nggak bisa). Percayalah statistik 90% kelahiran adalah Normal. Cuma sekarang karena angka cesar sdh mencapai 20% jadinya angka normal tinggal 80 %
6. Dalam ilmu fetomaternal (subbagian obsgin) paru bayi hampir matang 34 minggu. Artinya dalam keadaan terpaksa (perdarahan banyak) bayi sudah aman untuk dilahirkan.

Silakan sharing via FACEBOOK atau TWITTER dengan meng-Klik tombol diatas jika menurut kamu postingan ini akan bermanfaat juga buat yang lain. TERIMA KASIH SEBELUMNYA.

Artikel lain yang berhubungan dengan:



 
My Ping in TotalPing.com

Ikutan yuk